WeAreSocial: DIGITAL 2022

Dilihat :  kali




Bagi sebagian besar pengamat dan praktisi ICT, khususnya layanan internet dan media sosial, laporan tahunan DIGITAL INDONESIA yang dirilis oleh DATAREPORTAL yang informasinya bersumber pada situs We are Social & Hootsuite (mulai tahun 2022, laporan DIGITAL 2022: INDONESIA bersumber pada situs We are Social & KEPIOS) selalu dinanti-nantikan.

Kenapa?
Karena laporan DIGITAL 2022: INDONESIA ini menyajikan semua data, wawasan (insights), dan tren yang dibutuhkan untuk memahami “state of digital” di Indonesia dari awal tahun 2021 hingga awal 2022, termasuk statistik detail tentang penggunaan internet dan perilaku penggunanya, penggunaan media sosial, penggunaan perangkat seluler, serta jumlah pengguna untuk semua platform sosial teratas di Indonesia

Secara umum konten laporan DIGITAL 2022: INDONESIA terdiri dari:

  • Jumlah total populasi, koneksi seluler (cellular mobile), jumlah pengguna internet dan pengguna media sosial aktif;
  • Tren pertumbuhan digital tahunan;
  • Kepemilikan perangkat pengguna internet;
  • Waktu rata-rata harian pengguna internet menggunakan berbagai perangkat;
  • Kecepatan median download koneksi intenet cellular mobile dan internet fixed;
  • dll.

Untuk tahun 2022, DATAREPORTAL telah merilis laporannya pada tanggal 15 Februari 2022.
Berikut beberapa informasi esensial dalam laporan Digital 2022: Indonesia:

Overview Indonesia


      • Jumlah populasi penduduk Indonesia (hingga Januari 2022): 277,7 juta
      • Koneksi menggunakan seluler (cellular mobile): 370,1 juta
      • Jumlah pengguna internet: 204,7 juta
      • Jumlah pengguna media sosial yang aktif: 191,4 juta

Pertumbuhan Digital Tahunan


      • Pertumbuhan populasi (YoY Januari 2022 vs Januari 2021): +1,0% (+2,8 juta)
      • Pertumbuhan koneksi seluler (cellular mobile): +3,6% (+13 juta)
      • Pertumbuhan pengguna internet: +1,0% (2,1 juta)
      • Pertumbuhan pengguna media sosial aktif: +12,6% (21 juta)

Kepemilikan Perangkat Pengguna Internet


      • Telepon seluler (jenis apa pun): 96,1%
      • Smartphone: 96%
      • Featurephone (handphone+): 13,2%
      • Komputer laptop atau desktop: 68,7%
      • Perangkat tablet: 18,0%
      • Konsul Game: 15,1%
      • Perangkat smart watch atau smart wristband: 17,3%
      • Perangkat TV streaming: 7,5%
      • Perangkat smart home: 8,0%
      • Perangkat virtual reality: 5,5%

Waktu Rata-Rata Harian Pengguna Internet Menggunakan Perangkat


      • Menggunakan internet (dari perangkat apa pun): 8 jam 36 menit
      • Menonton siaran TV maupun streaming TV: 2 jam 50 menit
      • Menggunakan media sosial: 3 jam 17 menit
      • Membaca berita online dan koran: 1 jam 47 menit 
      • Mendengarkan layanan music streaming: 1 jam 40 menit
      • Mendengarkan siaran radio: 37 menit
      • Mendengarkan layanan podcasts: 55 menit
      • Bermain games menggunakan konsul games: 1 jam 19 menit

Kecepatan Koneksi Internet


      • Kecepatan median download koneksi internet cellular mobile: 15,82 Mbps
      • Perbandingan YoY kecepatan koneksi internet cellular mobile: +27,4% (+3,4 Mbps)
      • Kecepatan median download koneksi internet fixed: 20,13 Mbps
      • Perbandingan YoY kecepatan koneksi internet fixed: +25,1% (+4,04 Mbps)

Dan masih banyak lagi informasi terkait perilaku pengguna internet di Indonesia.

Jika Anda tertarik, Anda dapat men-download laporan DIGITAL 2022: INDONESIA dan juga DIGITAL 2022: GLOBAL OVERVIEW REPORT pada link di bawah ini.

DIGITAL 2022: INDONESIA: bit.ly/Digital2022Indonesia
DIGITAL 2022: GLOBAL OVERVIEW REPORT: bit.ly/Digital2022GlobalOverview


Note:
Laporan DIGITAL 2022: INDONESIA dapat dilihat pada situs resmi https://datareportal.com/reports/digital-2022-indonesia


EmoticonEmoticon