Tahun Kabisat




Secara sederhana dapat dinyatakan bahwa Tahun Kabisat adalah tahun dimana jumlah hari dalam setahunnya sebanyak 366 hari atau 1 hari lebih banyak dibandingkan tahun-tahun biasanya. 
Satu hari ekstra pada tahun kabisat ditambahkan pada bulan Februari sehingga setiap tahun kabisat bulan Februari berakhir dengan tanggal 29.

Tapi tahukah Anda alasan kenapa ada Tahun Kabisat?
Penasaran? 
Mau tahu alasannya?


Berikut alasannya :
Kalender masehi atau kalender Gregorian menggunakan sistem matahari (solar system). Artinya, waktu setahun kalender masehi adalah waktu yang diperlukan bumi untuk mengelilingi matahari (revolusi bumi), yakni selama 365,242199 hari atau 365 hari 5 jam 48 menit 46 detik, atau sedikit lebih kecil dari 365¼  hari.
Karena waktu revolusi bumi tidak tepat selama 365 hari atau 366 hari maka jumlah hari dalam setahun dibuat 365 hari dan setiap 4 tahun sekali dibuat 366 hari. Tahun dimana jumlah harinya 366 inilah yang disebut tahun kabisat (leap year).
Mungkin Anda sekarang sudah memahami kenapa ada tahun kabisat.
Tapi sudah selesaikah masalahnya jika setiap 4 tahun ditambahkan 1 hari menjadi 366 hari?
Ternyata belum.
Penambahan 1 hari setiap 4 tahun justru menimbulkan masalah baru karena ternyata waktu revolusi bumi pun tidak tepat 365¼ hari, namun kurang sedikit. Akibatnya adalah akan ada kelebihan sekitar 0,007801 hari (11 menit 14 detik) setiap 4 tahun.

Bagaimanakah cara mengatasinya?
Caranya adalah dengan mengurangkan 1 (satu) hari pada tahun kabisat setiap 100 tahun sekali. Artinya pada tahun 1900 yang lalu dan pada tahun 2100, 2200 yang akan datang. meskipun kelipatan 4 (habis dibagi 4) namun bukanlah tahun kabisat.

Setelah penyesuaian ini apakah masalahnya sudah selesai?
Ternyata belum juga selesai.
Pengurangan 1 hari setiap 100 tahun menyebabkan jumlah hari menjadi berkurang lagi selama 0,2199 hari atau sekitar 5 jam 16 menit 39 detik setiap 100 tahun sekali.

Bagaimanakah cara mengatasinya?
Caranya adalah dengan menambahkan kembali 1 (satu) hari setiap 400 tahun sekali sehingga tahun 2400, 2800 yang akan datang kembali menjadi tahun kabisat.

Sudah selesaikah masalahnya sekarang?
Sebenarnya belum, karena akan kembali terjadi kelebihan hari selama 0,1204 hari atau sekitar 2 jam 53 menit 23 detik setiap 400 tahun sekali.
Kelebihan hampir 3 jam setiap 400 tahun atau sekitar 26 detik per tahun saat ini masih dapat ditoleransi.

Jadi sekarang Anda telah mendapatkan definisi baru tahun kabisat yang bukan saja tahun yang habis dibagi 4, melainkan definisi baru:

"Tahun kabisat adalah tahun yang habis dibagi 4 dan 400, namun tidak habis dibagi 100"

Secara algoritma, untuk menentukan tahun kabisat atau bukan, dapat dinyatakan sbb.:
  1. Jika tahun itu tidak habis dibagi 4,  maka tahun itu sudah pasti bukan tahun kabisat;
  2. Jika tahun itu habis dibagi 4 tetapi tidak habis dibagi 100, maka tahun itu pasti tahun kabisat;
  3. Jika tahun itu habis dibagi 100 tetapi tidak habis dibagi 400, maka tahun itu pasti bukan tahun kabisat;
  4. Jika tahun itu habis dibagi 400, maka tahun itu pasti tahun kabisat.

Atau untuk Anda yang terbiasa menggunakan diagram alir atau flowchart, berikut flowchart untuk menentukan suatu tahun kabisat atau bukan:



Sekarang Anda sudah tahu kenapa ada tahun kabisat dan Anda mendapatkan bonus definisi baru dan diagram alir tahun kabisat.

Masih penasaran?


*Dari pengetahuan dan perhitungan sendiri

Tulisan Ambulance Terbalik





Jika Anda sedang berkendara di jalan dan tiba-tiba mendengar suara sirene di belakang Anda baik itu suara ambulance, pemadam kebakaran, mobil jenazah atau pun voorijder, mungkin sebagian besar dari Anda akan memberikan jalan untuk didahului. Jika kebetulan yang lewat adalah mobil ambulance, pernahkan Anda melihat tulisan "ECNALUBMA" di depan mobil ambulance seperti gambar di atas?

Kenapa tulisan AMBULANCE di depan mobil ambulance ditulis terbalik?
Penasaran?
Mau tahu alasannya? 


Berikut alasannya:


Awalnya banyak orang yang menduga penulisan secara terbalik ini adalah suatu kesalahan, seperti yang tampak pada tulisan ambulance di belakang mobil ini:



Namun sebenarnya tidaklah demikian. Alasan dibalik penulisan AMBULANCE secara terbalik (ECNALUBMA) sebenarnya sangat sederhana. Tulisan AMBULANCE di depan mobil sengaja dibuat terbalik dengan maksud agar pengendara di depannya melihat tulisan pada kaca spion kendaraan mereka tidak terbalik seperti tampak pada gambar di bawah ini. Seperti kita ketahui sifat bayangan kaca spion seperti cermin datar pada umumnya adalah maya dan terbalik (kiri menjadi kanan dan kanan menjadi kiri).

 

Dengan demikian pengemudi kendaraan di depannya dengan mudah membaca tulisan AMBULANCE pada kaca spion-nya dan memberikan jalan untuk didahului mobil ambulance tersebut.

Lalu kenapa ada mobil ambulance yang menuliskan tulisan ambulance terbalik di belakang mobilnya?



Alasan pastinya tidak diketahui, namun bisa saja pemilik mobil ambulance tidak memahami kenapa tulisan AMBULANCE di depan mobil ditulis terbalik. Mungkin saja mereka berasumsi bahwa tulisan ambulance terbalik itu sudah menjadi standar, dimana pun tulisan tersebut ditempatkan, di depan maupun belakang mobil ambulance.
Sekarang Anda sudah tahu alasan kenapa tulisan AMBULANCE di depan mobil ditulis terbalik.

Semoga sekarang Anda sudah tidak penasaran lagi. 
 

*Dari pengetahuan dan diolah sendir

 

Jam 10 lewat 10 menit


Kenapa jam dinding atau jam tangan yang baru selalu menunjukkan pukul 10:10?




Penasaran? Mau tahu alasannya?

Berikut alasannya :

Awalnya jam tangan dan jam dinding yang dijual di pasaran selalu menunjukkan pukul 08:20 (atau tepatnya 08:22). Alasannya sederhana saja agar jarum jam tidak menutupi merk produk yang biasanya terdapat di tengah (di bawah angka 12 atau pun di atas angka 6 (seperti gambar di bawah)).
Setelah cukup lama dipasarkan, jam dengan angka menujukkan pukul 08:22 ini ternyata tidak laku di pasaran. Produsen akhirnya melakukan sigi (survey) untuk mengetahui kenapa jam '08:22' ini tidak laku atau tidak banyak pembelinya. Sebagian besar responden menyatakan jarum jam tersebut kurang bersahabat karena lebih menyerupai ekspresi orang bersedih, seperti emotion icon sad :(

Berdasarkan hasil sigi tersebut, produsen akhirnya memutuskan untuk mengganti angka yang menunjukkan jam 08:22 menjadi 10:10 yang menyerupai ekspresi orang tersenyum, seperti emoticon smile/happy face :). Hasilnya sungguh menakjubkan, penjualan jam '10:10' ini meningkat tajam dan akhirnya hingga kini kita selalu melihat jam baru yang dijual di mall atau di toko menunjukkan pukul 10:10 seperti gambar berikut:



Namun ada juga yang menyatakan bahwa jarum jam yang dibentuk pada pukul 10:10 menunjukkan tanda V (tanda centang atau huruf V) yang berarti 'Victory', 'OK', 'yes', 'atau 'approved' atau sesuatu yang bermakna positif.

Sudahkah alasan di atas dapat menghilangkan rasa penasaran Anda?
Semoga saja....



*Disarikan dari berbagai sumber dan diolah dengan kata-kata sendiri.


Recent Post

Other Post